Text
KOMUNIKASI DALAM PRAKTIK KEBIDANAN
Buku Komunikasi dalam Praktik Kebidanan Edisi ke-2 merupakan buku yang ditujukan kepada mahasiswa, khususnya mahasiswa kebidanan. Buku ini disusun guna memberikan kesempatan kepada mahasiswa agar dapat menerapkan komunikasi interpersonal dan konseling dalam lingkup praktik kebidanan dengan memperhatikan aspek budaya yang didasari dengan filosofi, etikolegal, dan keilmuan yang menekankan kepada upaya promosi kesehatan, dengan menitikberatkan pada pemberdayaan individu, keluarga, kelompok, dan masyarakat untuk memelihara dan meningkatkan kesehatannya.
Buku diperbarui dari edisi sebelumnya dengan materi/isi buku yang telah disesuaikan dengan kurikulum terbaru, yaitu kurikulum 2012, yang mana didasarkan pada hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis. Setiap bab pada buku ini disesuaikan dengan tujuan pembelajaran yang mengacu pada kurikulum dan dilengkapi dengan soal-soal, alat ukur mendengar efektif, alat ukur komunikasi efektif yang telah dilakukan uji validitas dan reliabilitas oleh penulis, serta dilengkapi dengan latihan-latihan mendengar efektif, bertanya terbuka, empati, dan lain-lain.
00003 | 610.696 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain